Pancasila sebagai dasar negara Indonesia mempunyai nilai filsafat yang tidak bisa dianggap remeh. Segala hal yang disahkan dan dilakukan oleh pemerintah haruslah sesuai dengan kelima sila yang ada di dalam Pancasila. Untuk itu muncullah pengertian filsafat Pancasila menurut para ahli. Alasannya adalah karena kajian mengenai pancasila memerlukan penelusuran dan teori yang tidak sedikit. Harapan dari kaijan mengenai filsafat pancasila adalah peran kelima butir Pancasila tersebut mampu menjadi falsafah atau fondasi dasar sebagai landasan berpikir, berbangsa, dan bernegara.
Filsafat berasal dari bahasa Yunani, yakni philos, philia, philien yang bermakna senang, teman, cinta dan shophos, siphia, sophien yang bermakna kebenaran, keadilan, bijaksana. Dari asal kata tersebut, filsafat diartikan sebagai cinta kebenaran atau cinta kebijaksanaan. Secara lebih mendalam, filsafat diartikan sebagai suatu ilmu yang mencari dan mempelajari mengenai hakikat dan ilmu hakikat. Oleh sebab itu, filsafat Pancasila diartikan sebagai suatu ilmu yang mempelajari hakikat Pancasila, yakni lima pedoman atau aturan mengenai tingkah laku yang penting dan baik bagi seluruh bangsa Indonesia. Pancasila wajib diamalkan oleh seluruh warga Indonesia, tak hanya masyarakat, pemerintah pun wajib menerapkan Pancasila dalam mengatur dan membina masyarakat dan juga dalam pembangunan negara. Bila pemerintah tidak bisa menerapkan Pancasila dengan baik saat memerintah, akibatnya adalah akan timbul banyak gejolak di masyarakat dan kalangan pemerintahan di Indonesia.
Di dalam pengertian filsafat Pancasila menurut para ahli terdapat dua hal yang perlu untuk dirumuskan, yakni filsafat pancasila sebagai sebuah konsep dan pancasila sebagai implementasi. Sebagai sebuah konsep, Pancasila dijadikan dasar negara meski sering berubah-ubah tafsir dan penerapannya sesuai dengan siapa yang memegang kekuasaan di Indonesia. Sedangkan sebagai implementasi, Pancasila bertindak menjadi manifestasi kegiatan ideologi negara Indonesia. Kedua rumusan tersebut tidak serta merta hadir, semuanya membutuhkan proses karena berkenaan dengan ideologi dasar negara yang akan terus dipakai. Perumusan Pancasila sendiri juga tidak sembarangan. Memunculkan lima sila untuk mencakup seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara dengan tidak memihak salah satu golongan sungguh bukan sesuatu yang mudah.
Bagi generasi muda sekarang ini, tak banyak yang mau mempelajari dasar negara termasuk dengan filsafat Pancasila. Sejatinya, ada banyak sekali manfaat yang bisa didapat jika kita mau mempelajari dan memahaminya. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari belajar filsafat Pancasila.
- Mendapatkan pengetahuan berupa pemahaman Pancasila melalui ilmu filsafat.
- Mendapatkan pengetahuan filosofis landasan Pancasila.
- Mengetahui tugas sebagai warga negara yang baik sesuai dengan ketentuan Pancasila.
- Mendapatkan pembelajaran politik serta ilmu kenegaraan yang sangat berguna bagi kehidupan berbangsa dan benegara, baik untuk masyarakat maupun pemerintah atau penyelenggara negara.
- Memberikan kesempatan untuk berpikir radiks, yakni berpikir secara mendasar dan mendalam tentang cara berbangsa dan bernegara yang baik dan benar.
Bagi Anda yang ingin mempelajari filsafat Pancasila berikut dengan pengertian filsafat Pancasila menurut para ahli, ada baiknya belajar dari sumber yang tepat. Sekarang telah banyak beredar buku-buku dan referensi yang menjelaskan mengenai filsafat Pancasila. Tak ada salahnya mempelajari mengenai hal-hal yang berkaitan dengan bangsa dan negara. Nantinya akan membuat kita menjadi warga negara yang baik di mata hukum negara.