Jangan pernah sekali-kali meremehkan manfaat tidur siang bagi kesehatan. Kelihatannya memang sangat sepele, tetapi Anda akan terkejut mengetahu kenyataannya bahwa tidur siang bisa sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan jiwa Anda. Banyak orang yang beranggapan bahwa tidur siang tidak baik bagi tubuh, namun anggapan itu ternyata tidak sepenuhnya benar. Tidur siang merupakan suatu relaksasi tubuh yang efektif dari segudang aktivitas yang dilakukan oleh tubuh selama berjam-jam. Relaksasi ini mampu menenangkan syaraf-syaraf yang tegang akibat aktivitas harian tersebut. Di dalam ajaran Islam, tidur siang merupakan suatu kegiatan yang disunnahkan paling tidak selama 45 menit sebelum atau sesudah salat dhuhur.
Kebanyakan orang menganggap bahwa waktu istirahat yang tepat adalah saat malam hari. Mereka terkadang lupa bahwa tubuh tidak bisa diforsir seharian untuk beraktivitas tanpa jeda di tengah-tengah. Nah, di sinilah peran tidur siang sangat berpengaruh. Tidur siang bisa menjadi penengah atau jeda antara aktivitas pagi hingga siang dan aktivitas sore hingga malam. Bila tubuh tidak diistirahatkan pada siang hari, bisa dipastikan aktivitas sore hingga malam tidak akan berjalan maksimal seperti pagi hingga siang hari. Selama ini bahasan mengenai manfaat dari tidur siang hanya dianggap sebagai omong kosong belaka. Namun, kenyataannya beberapa penelitian menyebutkan bahwa tidur siang sangat berdampak positif pada kesehatan tubuh dan pikiran.
Lalu, seperti apa manfaat tidur siang bagi kesehatan fisik dan pikiran kita? Semuanya akan diuraikan secara jelas dan lengkap di bawah ini.
- Meningkatkan kemampuan daya ingat otak
- Meningkatkan kewaspadaan dan produktivitas
- Meningkatkan mood atau suasana hati
- Meningkatkan fungsi indera dan kreativitas
- Mengatasi insomnia
- Mengurasi stress
- Mencegah penyakit jantung dan stroke
- Meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh
- Meningkatkan kinerja
- Efektif untuk meredakan emosi
- Menyembuhkan kulit yang bermasalah
- Mencegah timbulnya jerawat
- Meningkatkan fungsi kognitif
Manfaat-manfaat di atas bisa Anda dapatkan bila Anda setidaknya melakukan tidur siang secara rutin. Tak perlu terlalu lama, cukup 30 – 45 menit setiap hari. Biarkan fisik dan otak Anda beristirahat sebelum melanjutkan aktivitas sore harinya. Kebiasaan mengabaikan tidur siang akan membuat pikiran dan tubuh Anda menumpuk rasa lelah yang berkepanjangan. Dari rasa lelah dan kurang istirahat itulah, sistem kekebalan tubuh menjadi berkurang dan berbagai penyakit bisa hinggap dengan mudahnya di tubuh Anda. Itulah yang dikatakan bahwa tidur siang mampu meningkatkan kesehatan Anda.
Lalu, yang tak kalah pentingnya adalah bagaimana caranya agar kita bisa mendapatkan manfaat tidur siang bagi kesehatan tersebut? Ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti agar Anda bisa menjalani rutinitas tidur siang dengan baik. Pertama, hindari mengonsumsi kafein yang kaya lemak dan gula. Kedua, satu atau dua jam sebelum tidur disarankan mengonsumsi makanan kaya kalsium dan protein, seperti susu. Ketiga, usahakan waktu tidur siang tidak terlalu lama , sekitar 30 – 45 menit setiap hari. Keempat, cari tempat yang nyaman dan bersih untuk beristirahat. Kelima, atur posisi tidur yang paling nyaman menurut Anda, bisa dengan memakai selimut, memeluk guling, atau pose yang lainnya. Pastikan kualitas tidur siang Anda sangat baik, jangan hanya mementingkan kuantitasnya saja.