Untuk anda warga Garut, atau yang hendak berkunjung ke Garut, atau mungkin yang sedang mencari tempat berlibur untuk memanjakan diri dengan keindahan alam yang tidak monoton, wisata pantai bisa menjadi solusinya. Tidak usah bingung, Garut punya pantai santolo yang menawarkan berbagai keindahan yang patut anda coba. Kemudahan untuk menemukan lokasi dan keindahan pantai santolo garut yang menawan juga menjadi daya tarik tersendiri untuk para pengunjungnya. Mungkin termasuk anda?
Lokasi dan keindahan pantai santolo garut memang terbilang oke punya, dan cukup menguji nyali juga memancing rasa mabuk dalam diri anda. Tahu kenapa? Karena saat anda hendak berkunjung ke pantai ini, anda akan dihadapkan pada jalanan yang berliku, beebelok belok, menanjak dan menaik,, aiihhh tapi tidak usah takut karena setelah anda melalui ini, rasa mual anda yang hilang seketika ketika melihat pemandangan indah berupa perbukitan dan perkebunan teh yang bila dilihat akan menyegarkan penglihatan mata anda. Penulis jamin anda akan langsung mencari kamera untuk mengabadikan keindahan alam yang telah anda lihat. Eitss,, anda jangan senang dulu karena anda belum saja tiba di pantai santolo. Apa yang mungkin terjadi jika anda tiba di pantai santolo ini? Penulis sarankan anda langsung memakai baju renang/ jangan melihat pantai dulu sebelum anda mengenakan baju renang. Kenapaa? Warna lautnya yang biru, jernih, dan terasa segar akan menggeret eret hasrat dan keinginan anda untuk segera nyebur ke air laut di pantai santolo ini. Coba kalo anda langsung nyebur dengan pakaian jeans? Kan ga lucu di lihatnya. hehe
Cuaca yang terik dijamin tidak akan anda hiraukan saat anda bermain ke pantai ini. Bagaimana? Seolah menjadi obat penawar bukan? Setelah dilelahkan karena perjalanan menuju pantai ini? Lokasi dan keindahan pantai santolo garut yang terbilang unik bukan? Keindahan yang ditawarkan hanya dengan mengeluarkan uang 3.000 rupiah untuk tiket masuk pantai ini, dirasa tidak aka nada apa apanya disbanding kesejukan alam yang akan anda rasakan. Pantai yang ,asih terlihat asri ini di sepanjang pesisirnya bayak warung warung kecil dan rumah rumah makan yang akan melengkapi pekan liburan anda, jadi saat perut anda mulai meminta haknya, anda tidak perlu repot dan keluar pantai untuk mencari rumah makan, karena, seperti yang sudah penulis katakan, pantai ini menyediakan fasilitas serupa dengan harga yang gak mahal – mahal banget .
Setelah anda selesai menyusuri laut dengan menantang ombak laut pantai ini, anda bisa membersihkan diri anda dan mengeringkan basahnya badan anda karena air laut pantai ini. Di pantai ini jelas tersedia pemandian umum untuk anda para penggemar laut. Tapi, anda jangan basah – basahan lagi setelah membilas badan anda di pemandian umum tersebut. Apa maksudnya? Maksudnya adalah, anda jangan tergoda untuk bermain wahana boat, karena di pantai ini disediakan fasilitas tersebut. Jadi jika anda hendak bermain, bermainlah sebelum mandi, dan selesaikan pekan liburan anda dengan hari yang menyenangkan. Bagaimana lokasi dan keindahan pantai santolo garut yang unik bukan? Ayo ke Pantai Santolo Garut!