Pengertian Sampah Menurut Para Ahli

 Pengetahuan

                Sampah telah menjadi bahasan perbincangan sehari-hari yang sudah tidak asing lagi. Berbagai macam hal mengenai sampah bisa menjadi materi pembicaraan yang menarik. Mulai dari tumpukannya yang mengganggu, dampaknya, cara menanggulanginya, dan lain sebagainya. Namun, saat ini memang yang banyak dibahas mengenai terobosan untuk mengolah sampah menjadi barang yang bernilai jual. Sudah banyak komunitas atau industri-industri rumah tangga yang mulai menggalakkan daur ulang sampah, bisa dari sampah plastik, sampah rumah tangga, sampah-sampah kering, dan sampah-sampah lainnya. Sebelum membicarakan terlalu banyak mengenai sampah, sebenarnya apa sampah itu? Bagaimana pula pengertian sampah menurut para ahli? Meski telah sering diperbincangkan, tetapi tak sedikit orang yang bingung menjelaskan saat ditanya mengenai pengertian sampah.



                Secara umum, sampah memiliki definisi sesuatu yang terbuang atau dibuang 9tidak terpakai lagi) yang bersumber dari hasil aktivitas manusia dan alam yang belum memiliki nilai ekonomis (nilai jual). Jenis sampah yang banyak diketahui orang ada dua, yakni sampah organik dan sampah anorganik. Sapah organik adalah sampah basah yang berasal dari makhluk hidup, misal daun, sampah dapur, bungkus makanan, dan lain-lain. Sedangkan sampah anorganik adalah sampah kering yang berupa kaleng, gelas, logam, karet, kertas, dan lain-lain. Sampah organik lebih mudah terurai bila dibandingkan dengan sampah anorganik. Itu sebabnya, sebagai bahan daur ulang, sampah organik merupakan pilihan jenis sampah yang tepat. Selain tidak mudah terurai, sampah anorganik juga banyak tersedia dalam kehidupan sehari-hari.




2

                Reputasi sampah yang cukup popular membuat banyak pakar mencoba mendefinisikannya. Berikut ini adalah beberapa pengertian sampah menurut para ahli.

  • Menurut Tanjung, sampah adalah sesuatu yang sudah tidak berguna lagi, dibuang oleh pemakainya.
  • Menurut Bahar, sampah adalah buangan berupa bahan padat yang menyebabkan turunnya nilai estetika lingkungan, nilai sumber daya, membawa penyakit, menyumbat saluran air, menimbulkan polusi, dan banyak dampak negatif lainnya.
  • Menurut Basriyanta, sampah adalah barang yang dianggap sudah tidak terpakai dan dibuang oleh pemakai sebelumnya, tetapi masih mungkin bisa dipakai atau diolah kembali.
  • Menurut Azwar, sampah adalah sesuatu yang tidak disenangi, tidak terpakai, berasal dari kegiatan manusia, dan bersifat padat.
  • Menurut Setyo Purwendro, sampah adalah bahan padat yang dibuang dari aktivitas rumah tangga, hotel, pasar, industri, dan aktivitas manusia lainnya sehingga sampah diartikan sebagai sampingan dari aktivitas manusia yang tidak terpakai.
  • Menurut Kodoatie, sampah adalah limbah atau buangan yang bersifat padat atau setengah padat, hasil dari kegiatan perkotaan atau siklus kehidupan makhluk hidup.
  • Menurut Wijaya Jati, sampah adalah konsekuensi dari aktivitas manusia.
  • Menurut Mustofa, sampah adalah bahan yang tidak berharga dalam pemakaian, barang cacat atau rusak.
  • Menurut Darmadi, sampah adalah produk buangan yang berbentuk benda padat dengan komposisi bahan organik dan anorganik.

                Dari pengertian sampah menurut para ahli di atas, kita bisa mengelompokkan sampah menjadi beberapa jenis, yakni human erecta, sewage, refuse, dan industrial waste. Human erecta adalah sampah yang berasal dari tubuh manusia sebagai hasil dari pencernaan. Sewage adalah air limbah rumah tangga dan pabrik tanpa proses penyaringan. Refuse adalah bahan sisa proses industri atau hasil sampingan kegiatan rumah tangga. Industrial waste adalah bahan-bahan sisa pembuangan proses industri, umumnya dengan jumlah yang sangat besar.

Silahkan Baca juga artikel menarik berikut ini : pengertian olahraga , pengertian psikologi , pengertian sampah , pengertian bank syariah , pengertian gempa bumi , pengertian router , pengertian investasi , pengertian microsoft word , pengertian search engine , pengertian musik , pengertian web browser

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts