Pengertian dan Fungsi CPU

 Pengetahuan

Pernahkah anda mendengar CPU? Apa pengertian dan fungsi CPU? CPU adalah singkatan dari Central Processing Unit. CPU diartikan sebagai perangkat keras komputer yang mengelolah / memproses data dalam komputer. Dapat dikatakan CPU (Central Processing Unit) berperan sebagai otak dalam sebuah komputer. Dalam CPU (Central Processing Unit), terdapat beberapa komponen, diantaranya :



– Unit control, fungsinya mengatur jalannya suatu program. Unit control yang terdapat dalam semua CPU (Central Processing Unit), memiliki tugas sebagai pengatur dan pengendali alat masukan dan keluaran, mengambil perintah dari memori utama, jika diperlukan data untuk suatu proses unit control melakukan tugas ini, dan menyimpan hasil proses ke memori utama.




– Register, fungsinya menyimpan data dan instruksi yang sedang diproses. Register juga berkedudukan sebagai memori dalam CPU (Central Processing Unit)

4

– ALU, fungsinya sebagai alat operasi aritmatika dengan dasar penjumlahan sehingga sirkuit elektronik yang digunakan disebut adder. ALU bertugas dalam melakukan keputusan dari suatu operasi logika sesuai dengan instruksi program.

Bagaimana CPU (Central Processing Unit) bekerja dalam system komputer, dalam pembahasan pengertian dan fungsi CPU kali ini, penulis akan sedikit menjelaskan alur dari cara kerja CPU (Central Processing Unit). Penjelasannya adalah sebagai berikut ;

– Data dan instruksi yang masuk diletakan di RAM

– Apabila data berbentuk instruksi ditampung oleh control unit di program storage, namun bila berbentuk data ditampung di working storage
– Saat register siap untuk menerima pengerjaan eksekusi, control unit akan mengambil instruksi dari program storage yang kemudian ditampungkan ke instruction register, sedangkan alamat memori yang berisikan instruksi ditampung di program counter. Data diambil oleh control unit dari working storage untuk ditampung di general purpose register.
– Jika instruksi pengerjaan adalah aritmatika dan logika, ALU yang akan mengambil alih operasi untuk mengerjakannya sesuai dengan instruksi yang ditetapkan. Hasil di tamping di Accummulator
– Control unit mengambil hasil pengolahan untuk ditampung ke working storage
– Jika pengerjaan selesai, unit menjemput hasil pengolahan dari working storage.
– Lalu dari output storagwe hasil pengolahan ditampilkan ke output devices

CPU (Central Processing Unit) mengambil peran yang cukup penting dalam system komputer, kegunaan CPU (Central Processing Unit) dalam pembahasan pengertian dan fungsi CPU kali ini dijabarkan sebagai berikut ;

– CPU (Central Processing Unit) berfungsi sebagai alat hitung yang mempermudah proses perhitungan yang dibilang rumit
– CPU (Central Processing Unit) mengakses data – data pada RAM dengan menentukan alamat data yang dikehendaki
– CPU (Central Processing Unit) melakukan fungsi aritmatika dan logika terhadap data yang diambil dari software maupun perintah yang diberikan perangkat keras

Sudah paham kah anda mengenai pengertian dan fungsi CPU? CPU mengambil peranan yang cukup penting dalam system komputer yang biasa gunakan. Pengertian dan fungsi CPU bisa dibilang sebagai ilmu yang cukup penting, karena kegunaannya berhubungan erat dengan system komputer. Anda pasti termasuk orang yang tergantung dengan alat elektronik ini. Semoga pembahasan artikel kali ini memberikan manfaat dan menambah wawasan bagi anda yang membacanya.

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts