Pengertian dan Fungsi Musik

 Pengetahuan

Menyinggung kata music, apa yang ada di pikiran anda? Musik dikatakan sebagai suatu kebutuhan khususnya untuk anak – anak muda di masa sekarang. Berkumpul tanpa dihiasi lantunan dari alat – alat music terasa tidak sempurna. Tidak ada orang yang tidak mengerti music. Music merupakan suatu kebutuhan primer, yang memiliki banyak fungsi, dan yang harus dipelajari di zaman sekarang. Hal ini terbukti dengan adanya mata pelajaran seni music di sekolah – sekolah dari SD, SMP, SMA, dan mungkin sampai Perguruan Tinggi.  Pengertian dan fungsi musik akan dijabarkan pada pembahasan kali ini.



Apa pengertian dan fungsi music?  Dalam kamus lengkap bahasa Indonesiam music diartikan sebagai sesuatu yang memiliki bunyi – bunyian yang dirangkaian menjadi sebuah nada. Sedangkan menurut ilmu teoritis, music adalah bunyi yang mengandung unsure tertentu, yang dapat diterima oleh seluruh masyarakat dari kalangan manapun tanpa memperhatikan budaya, sejarah, golongan, dan lokasi masyarakat tersebut.  Seni music mengandung unsure – unsure sebagai berikut :




4

  • Melodi berhubungan dengan tinggi rendahnya nada yang ada dan disusun dalam suatu fase music
  • Irama berhubungan dengan panjang pendeknya nada yang ada dalam music
  • Birama berhubungan dengan ketukan yang ada dalam music. Contohnya adalah birama 2/4, angka 2 menunjukan ketukan, angka 4 menunjukan nilai nada
  • Harmoni berhubungan dengan nada – nada yang dimainkan, apakah sudah terdengar enak/ belum
  • Tangga nada adalah deretan nada yang disusun secara berjenjang. Tangga nada dibagi menjadi dua : tangga nada diantonis adalah tangga nada yang menggunakan tujuh buah nada dengan dua macam jarak, yaitu ½ dan 1, tangga nada pentatonis adalah tangga nada yang menggunakan lima buah nada dengan jarak menurut aturan tertentu.
  • Tempo berhubungan dengan waktu (cepat lambatnya) yang ada dalam suatu lagu
  • Dinamik berhubungan dengan lembut/ kerasnya dan kuat/ lemahnya nada yang dimainkan
  • Timbre adalah suara yang dihasilkan dari alat music. Tombre dikenal dengan warna suara yang ditentukan oleh sumber bunyi

Setelah membahas pengertian pada alenia sebelumnya, sekarang kita sebutkan apa saja fungsi music. Fungsi music yang akan dijabarkan pada pembahasan pengertian dan fungsi musik kali ini adalah :

  1. Musik berfungsi sebagai hiburan.
  2. Musik berfungsi sebagai komunikasi, contohnya adalah memanggil seseorang dengan siulan yang di lantunkan atau menggumpulkan masyarakat dengan terompet seperti jaman dahulu
  3. Musik berfungsi sebagai sarana untuk mengungkapkan ekspresi, ilustrasi yang mudah adalah ketika seorang remaja putus cinta, salah satu cara mereka membendung kesedihannya adalah dengan menyanyi. Ketika seseorang tidak dapat mengungkapkan perasaannya terkadang salah satu cara mereka mengekspresikannya adalah dengan menciptakan music/ lagu baru yang dapat mewakili perasaannya
  4. Musik berfungsi sebagai saran pendidikan yang dapat menyampaikan norma yang berlaku di masyarakat.
  5. Musik berfungsi sebagai sarana pelestarian budaya, salah satu contohnya adalah lagu Indonesia raya
  6. Fungsi sebagai promosi dagang yang digunakan di iklan pada televise, radio dan media lainnya

Sudahkah anda paham mengenai pengertian dan fungsi music? Semoga pembahasan artikel kali ini bermanfaat dalam menambah wawasan dan ilmu untuk para pembaca.

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts