Membahas pengertian media pembelajaran menurut para ahli menjadi tidak runtut bila kita tidak membahas pengertian media terlebih dahulu. Pengertian media mengarah pada sesuatu yang mengantar atau meneruskan informasi atau pesa antara sumber dan penerima pesan. Media juga bisa diartikan sebagai segala bentuk dan saluran yang dapat digunakan dalam suatu proses penyajian informasi. Kata media berasal dari bahasa Latin “medius” yang secara harfiah berarti tengah, perantara, atau pengantar. Dengan demikian secara lebih khusus, pengertian media dalam proses pembelajaran diartikan sebagai alat-alat grafis, fotografis, atau elektronik untuk menangkap, memproses, dan menyususn kembali informasi visual atau verbal.
Berasal dari definisi media di atas, maka beberapa pakar memberikan pendapatnya mengenai pengertian media pembelajaran. Berikut ini adalah beberapa pengertian media pembelajaran menurut ahli tersebut.
- Menurut Schramm, media pembelajaran adalah teknologi pembawa pesan (informasi) yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan pembelajaran.
- Menurut Miarso, media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan si belajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar.
- Menurut Briggs, media pembelajaran adalah sarana fisik untuk menyampaikan isi atau materi pembelajaran, seperti buku, film, video, dan sebagainya.
- Menurut Gerlach & Ely, media pembelajaran memiliki cakupan yang sangat luas, yaitu termasuk manusia, materi atau kajian yang membangun suatu kondisi yang membuat peserta didik mampu memperoleh pengetahuan, keterampilan atau sikap. Media pembelajaran mencakup semua sumber yang diperlukan untuk melakukan komunikasi dalam pembelajaran, sehingga bentuknya bisa berupa perangkat keras (hardware), seperti komputer, TV, proyektor, dan perangkat lunak (software) yang digunakan pada perangkat keras itu.
- Menurut National Education Association, media pembelajaran adalah sarana komunikasi dalam bentuk cetak maupun pandang-dengar, termasuk teknologi perangkat keras.
- Menurut Oemar Hamalik, media pendidikan adalah alat, metode, dan teknik yang digunakan dalam rangka lebih mengefektifkan komunikasi dan interaksi antara guru dan siswa dalam proses pendidikan dan pembelajaran di sekolah.
- Menurut Heinich, Molenida, dan Russel, media pembelajaran adalah penerapan ilmiah tentang proses belajar pada manusia dalam tugas praktis belajar mengajar.
- Menurut Latuheru, media pembelajaran adalah bahan, alat, atau teknik yang digunakan dalam kegiatan belajar mengajar dengan maksud agar proses interaksi komunikasi edukasi antara guru dan siswa dapat berlangsung secara tepat guna dan berdaya guna. Berdasarkan definisi tersebut, media pembelajaran memiliki manfaat yang besar dalam memudahkan siswa mempelajari materi pelajaran.
Keimpulan pendapat-pendapat di atas yakni media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat menyalurkan pesan, dapat merangsang pikiran, perasaan, dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terciptanya proses belajar pada diri peserta didik.
Selain pengertian media pembelajaran menurut para ahli, ada pula jenis media pembelajaran yang perlu untuk kita simak. Menurut Herry ada tiga jenis media pembelajaran, yakni media visual, media audio, dan media audio visual. Sedangkan menurut Heinich dan Molenda ada enam jenis media pembelajaran. Keenam media tersebut yakni teks, media audio, media visual, media proyeksi gerak, benda-benda tiruan, dan manusia. Jenis yang lebih banyak diungkapkan oleh Rudi Bretz. Menurutnya ada delapan jenis media pembelajaran, yakni media audio, cetak, visual diam, visual gerak, audio semi gerak media semi gerak, audio visual diam, dan audio visual gerak.
Silahkan Baca juga artikel menarik berikut ini : pengertian server , pengertian pergaulan bebas , pengertian hiv aids , pengertian virus , pengertian poster , pengertian media pembelajaran , pengertian karya ilmiah , pengertian e-mail , pengertian obligasi , pengertian haji , pengertian url