Pengertian Sel Menurut Para Ahli

 Pengetahuan

                Pernahkah Anda mengenal atau mendengar istilah sel? Bagi Anda yang pernah mendengarnya, istilah ini pasti berhubungan dengan Ilmu Pengetahuan Alam, khususnya ilmu Biologi. Lalu, bagaimana dengan pengertian sel menurut para ahli? Seorang ahli dari Yunani, Aristoteles, mengklaim sebagai orang pertama yang menemukan sel. Ia meyakini bahwa setiap makhluk hidup terbentuk dari organisme-organisme kecil yang saling berhubungan dan membentuk sebuah kehidupan di dalamnya. Meski pada saat itu belum dikenal istilah sel. Selanjutnya pada tahun 1665 SM seorang ahli bernama Robert Hooke menamai hasil temuan Aristoteles dengan istilah “sel”.



                Pengertian sel bisa juga diambil dari ciri-ciri pembentuknnya atau hal-hal yang dimilikinya. Sel memiliki bentuk yang tidak beraturan. Ukurannya sangat kecil atau mikroskopis sehingga hanya bisa dilihat dengan menggunakan mikroskop. Sel dengan ukuran terkecil bernama Pleuropneumonia dengan ukuran 0,1 – 0,5 µm, sedangkan sel denga ukuran terpanjang adalh Sclerenchymatous pada boehmenia nevia dengan ukuran 55 cm. Semua makhluk di bumi ini terbentuk dari ratusan hingga jutaan sel di dalam tubuhnya. Namun, ada beberapa makhluk yang memang terbentuk hanya dari satu sel, yakni protozoa, fungi, dan alga. Makhluk-makhluk tersebut bisa disebut juga dengan uniseluler atau aseluler.




5

                Untuk lebih lengkapnya mengenai definisi sel, berikut ini adalah beberapa pengertian sel menurut para ahli biologi.

  • Menurut Robert Hooke, sel adalah ruangan-ruangan kecil yang dibatasi oleh dinding.
  • Menurut M. J. Schleiden, sel adalah unit struktural dan fungsional dari organisme hidup.
  • Menurut Felix Fontana, sel terdiri dari nukelus dan nukleolus (anak inti).
  • Menurut Rene Dutrochet, semua jaringan organ tumbuhan tersusun atas sel-sel, demikian juga dengan jaringan hewan.
  • Menurut Francois Vincent Raspail, setiap sel yang ada pasti berasal dari sel sebelumnya.
  • Menurut Matthias Jacob Schleiden, sel merupakan unit struktural dan fisiologi pada makhluk hidup.
  • Menurut Theodor Schwann, semua makhluk hidup tersusun atas sel-sel dan produk-produk sel.
  • Menurut Alexander Braun, sel adalah unit dasar kehidupan.
  • Menurut Rudolph Vircow, sel merupakan mata rantai terakhir dalam rantai besar yang membentuk jaringan organ, sistem, dan individu.
  • Menurut Max Schultze, sel sebagai suatu massa protoplasma yang mengandung sebuah nukleus serta identik pada hewan dan tumbuhan.

                Pengertian sel menurut para ahli di atas menjadi pembuka bagi terbentuknya ilmu mengenai sel dan banyaknya penelitian. Seiring dengan perkembangan zaman dan semakin canggihnya penelitian yang bisa dilakukan oleh seorang ahli, maka semakin berkembang pula temuan-temuan yang dihasilkannya. Tahun 1955 mulai berkembanglah teori sel modern yang sampai saat ini terus dipakai oleh banyak peneliti. Teori sel modern tersebut yakni (1) sel adalah unit struktural dari makhluk hidup, (2) sel adalah unit fungsiola dari makhluk hidup, (3) sel adalah pembawa sifat dari makhluk, (4) sel baru berasal dari sel itu sendiri (pembelahan sel), dan (5) setiap sel mempunyai aksi dan tugas secara bebas sebagai bagian integral dari organisme lengkap. Kelima pengertian tersebut merupakan teori sel modern yang sudah banyak dipelajari.

Silahkan Baca juga artikel menarik berikut ini : pengertian sepak bola , pengertian ilmu ekonomi , pengertian ilmu , pengertian populasi , pengertian akhlak , pengertian sel , pengertian analisis , pengertian bangsa , pengertian produksi , pengertian intranet , pengertian moral

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts