Lokasi dan Keindahan Pantai Mutun

 Pariwisata

Diantara anda, siapa yang pernah menginjakan kaki di wisata alam pantai mutun? Bagi masyarakat Lampung, pantai mutun tidaklah terdengar asing, tapi untuk anda yang bukan masyarakat Lampung, pantai mutun mungkin terdengar asing. Khusus untuk anda yang hendak berkunjung ke daerah Lampung, jangan kembali sebelum mencicipi lokasi dan keindahan pantai mutun yang terletak di Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, sekitar 10 km dari kota Bandar Lampung.



Desember semakin memasuki masa akhirnya, artinya hari pergantian tahun sudah tidak lama lagi. Daripada bingung memilih wisata yang memuaskan hasrat berlibur anda, cobalah wisata yang ada di sekitar kota Bandar Lampung, khususnya untuk anda yang memang berniat mengunjungi kota Bandar Lampung, wajib mengunjungi wisata alam ini sebelum kembali ke rumah masing masing. Lokasi dan keindahan pantai mutun menawarkan berbagai macam keindahan yang pastinya akan memanjakan pekan libur panjang anda bersama dengan keluarga tercinta. Jika anda memilih pantai mutun sebagai sasaran berlibur, perjalanan menuju pantai ini sangatlah nyaman dan menyejukan hati, hmmmm belum sampai di pantai saja sudah merasa nyaman, bagaimana setelah menginjakan kaki di pantai ini?




3

Lokasi dan keindahan pantai mutun berpasir putih dengan jumlah yang banyak, air laut yang bening sampai ke tepian pantai, menambah keindahan dan daya tarik tersendiri untuk pantai mutun. Ombak nya yang kecil, bersahabat menjadi ajang rekreasi menarik untuk para anak anak yang ingin membasahi tubuhnya dengan air laut. Anda yang ingin berenang di sekitar pantai, juga bisa menyalurkan hobi anda, dan jangan takut akan tergulung ombak laut yang ganas, karena pantai ini berada di teluk, jadi air dan ombaknya pun menjadi tenang. Ada lagi nih fasilitas menarik yang mesti anda coba, yaitu taksi perahu. Waah, nama nya unik yah. Berkeliling pantai menuju pulau pulau yang ada di sekitar pantai, menjadi aktivitas menarik yang sepertinya wajib anda coba, taksi perahu ini berkapasitas 10 orang, jadi untuk anda yang membawa sanak saudara bisa langsung bergabung tanpa menunggu giliran untuk naik perahu ini. Hmmmmmm,, gimanna? Penasaran gak? Jangan takut masalah harga, pastinya tidak akan mencekik leher anda, waduh? hehehe. Cukup 10 rb/ orang, anda sudah bisa berkeliling pantai untuk melihat berbagai suguhan keindahan alam lainnya yang mungkin bisa anda dapatkan saat mengelilingi pantai dengan taksi perahu ini.

Lelah menelusuri pantai, saat anda hendak kembali, jangan lupa membawa buah tangan untuk kerabat terdekat anda di rumah. Banyak penjual kaos yang akan anda temui di sekitar pantai. Waah, oleh oleh yang cukup bagus dari pantai mutun. Sekian pembahsan lokasi dan keindahan pantai mutun, semoga pembahasan kali ini memberikan refrensi untuk anda, khususnya yang hendak mengunjungi kota Bandar Lampung. Jangan sia siakan waktu berlibur anda, mumpung masih ada kesempatan untuk anda menikmati hari bersama keluarga tercinta di tempat tempat berkualitas. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo berkemas, siapkan segala keperluan berlibur! Kualitaskan libur panjang anda, habiskan waktu bersama dengan orang orang tercinta. Selamat berlibur!

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts