Pengertian Tari Menurut Para Ahli

 Pengetahuan

                Pengertian tari menurut para ahli sangatlah beragam dengan jumlah puluhan bahkan ratusan. Hal ini dikarenakan istilah tari begitu popular dan familiar di kalangan masyarakat. Bagi orang-orang yang memahami seni tari, keberadaan tari bukan hanya sebagai gerakan-gerakan gemulai yang dilakukan oleh seseorang atau grup. Lebih dari itu, tari dianggap sebagai alat ekspresi ataupun sarana komunikasi seorang seniman kepada khalayak luas (penonton atau penikmat). Berkenaan dengan kedudukannya sebagai alat ekspresi, tari mampu menciptakan untaian gerak yang dapat membuat penikmatnya peka terhadap sesuatu yang ada dan terjadi di sekitarnya. Sebab tari dianggap sebagai ucapan, pernyataan, dan ekspresi melalui gerak yang memuat kritik-kritik mengenai realitas kehidupan yang bisa merasuk ke benak penikmatnya.



3




                Untuk lebih memahami mengenai tari, berikut ini pengertian tari menurut para ahli.

  • Menurut Hawkins, tari adalah ekspresi jiwa manusia yang diubah oleh imajinasi dan diberi bentuk melalui media gerak sehingga menjadi bentuk gerak simbolis dan sebagai ungkapan si pencipta.
  • Menurut Kamala Devi Chattopadhyaya, tari adalah suatu insting atau desakan emosi di dalam diri kita yang mendorong kita untuk mencari ekspresi pada tari.
  • Menurut Sussanne K. Langer,  tari adalah gerak ekspresi manusia yang indah. Gerakan dapat dinikmati melalui rasa ke dalam penghayatan ritme tertentu.
  • Menurut Corry Hamstrong, tari merupakan gerak yang diberi bentuk dalam ruang.
  • Menurut Suryodiningrat, tari merupakan gerak dari seluruh anggota tubuh yang selaras dengan irama musik (gamelan) diatur oleh irama yang sesuai dengan maksud tertentu.
  • Menurut Cooric Hartong, tari adalah gerak-gerak yang diberi bentuk ritmis dari badan di dalam ruang.
  • Menurut Aristoteles, tari adalah gerakan ritmis yang bertujuan untuk menghadirkan karakter manusia, sebagaimana mereka bertindak dan menderita.
  • Menurut Suadarsa Pringgo Broto, tari adalah ketentuan bentuk-bentuk gerakan tubuh dan ruang.
  • Menurut S. Humardani, tari adalah ungkapan bentuk-bentuk gerak ekspresif yang indah dan ritmis.
  • Menurut Curt Sachs, tari adalah gerakan yang berirama. Pengucapan jiwa manusia melalui gerak-gerik berirama yang indah.
  • Menurut Drs. I Gede Ardika, tari adalah sesuatu yang bisa disatukan dalam berbagai hal hingga semua orang dapat menyesuaikan diri atau menyelaraskannya menurut caranya masing-masing.
  • Menurut Irmgrad Bartenieff & Forrestine Paulay, tari adalah bentuk seni yang ekspresionostis yang menjembatani reaksi jiwa seseorang dengan konflik dan problem dunia modern.

                Selain pengertian tari menurut para ahli, hal yang perlu untuk diketahui adalah pembedaan tari menurut manfaatnya. Bila dilihat dari manfaatnya tari bisa dibedakan menjadi dua, yakni sebagai hiburan dan sebagai sarana komunikasi. Kedudukan tari sebagai hiburan bersifat ringan karena hanya sebagai gerakan yang dinikmati saja atau menghibur penonton dan tidak perlu persiapan yang sangat khusus. Hiburan semacam ini bisa ditemui di tarian-tarian modern pada acara-acara pentas seni. Sedangkan keberadaan tari sebagai sarana komunikasi lebih berat karena gerakan yang ditampilkan membawa pesan-pesan yang harus bisa dipahami oleh penonton. Perlu persiapan khusus untuk bisa menampilkan tarian yang sarat pesan dan bisa mengajak penonton untuk berkomunikasi bersama gerakannya.

Silahkan Baca juga artikel menarik berikut ini :  pengertian sistem pemerintahan , pengertian ilmu pengetahuan , pengertian bioteknologi , pengertian tari , pengertian polusi , pengertian keyboard , pengertian pembangunan , pengertian persepsi , pengertian pariwisata , pengertian reformasi

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts