Pengertian Animasi Menurut Para Ahli

 Pengetahuan

Animasi merupakan sebuah kemajuan teknologi di bidang seni dan ilmu komputerisasi. Sebagai terobosan baru, animasi berhasil merebut hati masyarakat dan tak sedikit orang yang berusaha untuk mempelajarinya. Bahkan, saat ini animasi telah menjadi salah satu jurusan dalam berbagai ilmu pendidikan, mulai dari Sekolah Menengah Atas/ sederajat sampai dengan jenjang perguruan tinggi. Apa sebenarnya animasi itu? Berbagai pengertian animasi menurut para ahli akan mampu menjawab pertanyaan tersebut. Tak hanya definisi, masih banyak hal yang bisa dipelajari dari teknologi animasi yang terus berkembang dan semakin banyak diminati.



Istilah animasi berasal dari bahasa Latin animare yang bermakna bernapas untuk kehidupan. Secara umum, animasi memiliki pengertian suatu kegiatan untuk menghidupkan atau menggerakkan benda mati. Maksud dihidupkan dalam hal ini bukanlah diberi nyawa, melainkan dibuat seolah-olah bisa berbuat selayaknya makhluk hidup pada umumnya. Animasi berupa serangkaian gambar yang sebenarnya diam, tetapi diberi kesan bergerak bila dilihat dalam gerakan yang cepat dan tetap. Benda mati tersebut diberi dorongan, kekuatan, semangat, dan emosi agar seolah-olah hidup atau hanya berkesan hidup yang bisa dilihat dari kemampuannya untuk melakukan kegiatan seperti benda hidup. Animasi identik dengan seni karena menggunakan gambar dan sketsa sebagai media penyampaian idenya.




1

Pengertian animasi menurut para ahli disampaikan oleh dua orang pakar ilmu animasi, yakni Vaughan dan Budi Sutedjo Dharmo Oetomo. Menurut Vaughan, animasi adalah suatu usaha untuk membuat presentasi statis menjadi hidup. Hal ini dilakukan dengan perubahan visual sepanjang waktu yang memberikan kekuatan besar pada proyek multimedia dan halaman web yang dibuat. Saat ini telah banyak aplikasi multimedia yang menyediakan fasilitas untuk membuat animasi. Sedangkan menurut Budi Sutedjo Dharmo Oetomo, animasi adalah gambar yang bergrak dengan kecepatan, arah, dan cara tertentu. Dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), animasi adalah sebuah rangkaian lukisan atau gambar yang digerakkan secara mekanik elektronis sehingga tampak di layar menjadi bergerak atau seolah-olah bergerak. Kesan bergerak tersebut timbul karena kecanggihan teknologi yang dipakai dalam menghasilkan efek sedemikian rupa.

Animasi selalu berkaitan erat dengan ilmu komputer. Menurut Zemmbry dan Suriman Bunadi, animasi di dalam komputer bisa dibagi menjadi dua kategori, yakni computer assisted animation dan computer generated animation. Computer assisted animation adalah suatu sistem animasi dua dimensi (2D) yang mengomputerisasi proses animasi tradisional menggunakan gambar tangan. Komputer berfungsi untuk tahap pewarnaan, penerapan virtual kamera, dan penataan datanya. Sedangkan computer generated animation adalah animasi tiga dimensi (3D) dengan bentuk 3D Studio Max Maya, Autocad, dan lain-lain. Teknologi 3D ini jelas lebih canggih dan menampilkan efek gambar dan gerak yang lebih bagus daripada 2D.

Sesuai dengan pengertian animasi menurut para ahli di atas, ada banyak fungsi yang bisa didapatkandengan teknologi animasi ini. Fungsi-fungsi tersebut adalah sebagai berikut.

  • Pembuatan sekuel film.
  • Pembuatan iklan.
  • Pengisi special effect dalam pembuatan video klip musik atau film.
  • Pembuatan presentasi multimedia.
  • Pembuatan desain web.

Selain fungsi-fungsi di atas masih banyak lagi fungsi dari teknologi animasi, terutama animasi komputer dan alat-alat canggih lainnya.

Silahkan Baca juga artikel menarik berikut ini : pengertian daftar pustaka , pengertian animasi , pengertian switch , pengertian kreatif , pengertian harga , pengertian hosting , pengertian reksadana , pengertian processor , pengertian windows , pengertian jasa

terima kasih udah mau berkunjung ke website kami semoga bisa menjadi insfirasi buat pembaca

Related Posts